Babinsa Desa Manunggal Pimpin Upacara Bendera hari Senin dan Sosialisasikan SKJ 88

- Selasa, 7 Maret 2023 | 14:19 WIB
Babinsa desa Manunggal pimpin upacara Bendera hari Senin dan nampak pelajar sebagai petugas upacara
Babinsa desa Manunggal pimpin upacara Bendera hari Senin dan nampak pelajar sebagai petugas upacara

SIBERKALIMANTAN.COM TANAH BUMBU - Usai bertindak selaku pembina pada Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di MTs Al Istiqomah Desa Manunggal Kecamatan Karang Bintang, Pelda Indro Turseno, Babinsa Koramil 1022-05/Krb mengajarkan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88, Senin (06/03/2023).

Baca Juga: Babinsa Koramil sejajaran Kodim 1022/Tanah Bumbu Salurkan Bantuan Asupan Nutrisi Pertumbuhan Anak Stunting

Di bawah arahan Babinsa desa Manunggal, senam yang dilaksanakan di halaman sekolah diikuti oleh 173 orang Siswa-siswi MTs Al Istiqomah, Kepala sekolah, pengurus Yayasan, seluruh guru dan Staf.

Selain sebagai wujud pelaksanaan tugas yang diberikan oleh Komando Atas, kegiatan sosialisasi SKJ 88 merupakan salah satu upaya Babinsa dalam membina dan meningkatkan desa binaannya khususnya dalam bidang kesehatan.

Baca Juga: Danramil dan Babinsa Koramil 1022-02 Bina Fisik Remaja yang bercita-cita menjadi TNI-Polri dan IPDN

Dengan rutin melaksanakan olahraga seperti SKJ 88 seperti yang diajarkan oleh Pelda Indro, diharapkan dapat meningkatkan kebugaran tubuh seluruh warga desa yang diawali oleh para pelajar dan juga dewan guru.

Selain berperan aktif dalam berbagai kegiatan yang digelar di desa yang menjadi wilayah tanggung jawabnya, Babinsa juga senantiasa berupaya berbuat yang terbaik agar desanya dapat meningkat dalam berbagai hal, khususnya yang bersifat positif.

Baca Juga: Kodim Peringati Isra'Mi'raj dengan Tema Sholat membentuk karakter Patriot NKRI yang tangguh

Selain mengajarkan SKJ 88 ke kalangan pelajar, terlebih dahulu Babinsa bersama seluruh personel Koramil yang secara rutin melaksanakannya guna meningkatkan kebugaran jasmani masing-masing sehingga siap untuk melaksanakan tugas sehari-hari.

"Selain menjadi pembina pada pelaksanaan upacara bendera merah putih disekolah-sekolah sebagai upaya pembinaan mental para pelajar, Babinsa juga melakukan pembinaan fisik dengan cara melaksanakan sosialisasi Senam Kesegaran Jasmani 88 agar dapat dilaksanakan oleh pihak sekolah kedepannya" ujar Kapten Inf Yacob Pangala, Danramil 1022-05/Krb mewakili Dandim 1022/Tnb, Letkol Inf Aldin Hadi,S.H.,M.Tr (Han).

Baca Juga: Babinsa Koramil Angsana Dampingi Puskes Sebamban II Vaksinasi Covid 19

"Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini diharapkan para pelajar kembali mengenal SKJ 88 dan melaksanakannya secara rutin pada kegiatan olahraga yang secara rutin digelar oleh pihak sekolah, gerakan senam yang mudah dilaksanakan merupakan salah satu kelebihan senam ini sehingga cocok untuk semua kalangan termasuk para pelajar" tukas Danramil.

Dengan penuh semangat para siswa serta dewan guru mengikuti setiap gerakan yang dicontohkan oleh Babinsa desa Manunggal, Pelda Indro Turseno.

Editor: Herlina Intan Suciati

Sumber: Kodim 1022 Tanah Bumbu

Tags

Terkini

Terpopuler

X